Senin, 03 Maret 2014

Galeri 5 Benua


GALERI 5 BENUA “

  





Disusun Oleh :

Amelia Prima                          (50411667)
Irna Fitriani                             (53411702)
     Mutiara Debrintha                   (55411052)
Nanda Maya Utari                  (55411093)
Riris Amanda Aviani              (56411265)

Kelas   :  3IA04






FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
UNIVERSITAS GUNADARMA
2013




BAB I
PENDAHULUAN

Ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang ini telah berkembang, sehingga manusia dituntut agar dapat mengikuti perkembangannya. Terutama untuk hal animasi, kini sudah mulai banyak pembuatan – pembuatan animasi baik sederhana maupun  yang rumit. Kami mencoba membuat suatu animasi 3D dengan sebuah bentuk galeri. Pada galeri ini, kita dapat merealisasikan suatu ide  yang seolah – olah dapat kita wujudkan dalam pembuatan galeri sungguhan. Sehingga kita dapat melihat gambaran dari sebuah galeri .
Tujuan kami membuat makala Desain Pemodelan Grafis ini agar kita dapat menikmati keindahan tempat-tempat yang ada di 5 Benua yaitu Eropa, Amerika, Afrika, Australia serta Asia dalam bentuk Galeri 3D.
Galeri 5 Benua adalah sebuah tampilan galeri yang dibuat seakan seperti galeri sesungguhnya yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan Anda mengenai tempat-tempat penting dan indah di beberapa negara yang berada di 5 benua. Foto-foto yang terpampang dalam galeri ini disesuaikan dengan ciri khas dari masing-masing negara. Selain itu, foto-foto yang terdapat di galeri ini juga bisa Anda jadikan sebagai rekomendasi wisata liburan ke beberapa negara yang ada di galeri ini. Beberapa negara yang terpilih di galeri ini juga merupakan negara-negara yang sudah banyak dikenal oleh banyak orang.


BAB II
PEMBAHASAN

A.  Ide Awal Pembuatan Objek
Pada tugas Softskill kali ini, kami ditugaskan untuk membuat sebuah objek bergerak menggunakan aplikasi modelling. Aplikasi modelling yang kami gunakan yaitu Google Sketchup. Kami memilih menggunakan Google Sketchup dikarenakan aplikasi ini lebih mudah dalam penggunaannya dibandingkan aplikasi modelling yang lainnya. Objek yang kami buat yaitu sebuah galeri dengan konsep kenampakan tempat-tempat penting dan indah yang ada di berbagai negara di 5 benua. Galeri ini kami beri nama “Galeri 5 Benua”.

B.  Langkah-Langkah Pembuatan Objek
Pertama yang dilakukan adalah membuka aplikasi Google Sketchup yang akan digunakan.
   

Kemudian akan muncul tampilan 3 sumbu yang berwarna merah, hijau, dan biru. Sumbu merah digunakan untuk kiri-kanan, sumbu hijau untuk depan-belakang, dan sumbu biru untuk atas-bawah
  



Atur arah pandang ruang gambar dengan Orbit dan Pan sehingga objek dapat terlihat jelas di arah ketiga sumbu tersebut.
Setelah mengatur arah pandang ruang gambar, mulai buat objek dengan tool dasar yaitu Line, Rectangle, dan Push/Pull seperti gambar berikut . Line digunakan untuk membuat garis atau border dan bidang datar dua dimensi. Rectangle digunakan untuk membuat bidang datar persegi dua dimensi, dan Push/Pull digunakan untuk menarik bagian bidang datar yang terpilih agar menjadi objek tiga dimensi. Berikut gambar dasar pembuatan objek ruangan menggunakan tool dasar yaitu Line, Rectangle, dan Push/Pull:
 



Saat objek telah dibuat maka gunakan tool Paint Bucket untuk mewarnai objek tersebut. Warna dapat dipilih sesuai keinginan kita. Tidak hanya warna yang dapat ditambahkan pada tool Paint Bucket ini, kita juga dapat menambahkan material seperti foto yang kami tampilkan pada galeri ini. Agar hasil galeri ini lebih detail dalam pemberian informasi, maka kita menambahkan keterangan setiap foto dengan menggunakan tool 3D Text. Tulisan yang terbentuk juga dapat diwarnai agar lebih menarik.
 
 
 


Supaya galeri dapat bergerak dan kita dapat merasakan penjelajahan kedalam galeri, maka kita gunakan menu Scenes. Menu Scenes tersebut untuk membuat walktrough sebuah objek dan bisa dijadikan video.







BAB III
PENUTUP

Seiring dengan berkembangnya zaman dari waktu ke waktu, ilmu pengetahuan semakin berkembang serta teknologi semakin canggih. Kitapun dituntut agar dapat mengikuti dan menyesuaikan perkembangan zaman. Dalam matakuliah Softskill mengenai Desain Pemodelan Grafis ini, kita dituntut untuk mampu mengembangkan animasi yang ada dari waktu ke waktu. Untuk itu kami berusaha membuat suatu animasi 3D yang terbentuk dalam sebuah galeri yang kami beri nama Galeri 5 Benua. Dimana dalam Galeri ini kita dapat menikmati keindahan-keindahan tempat yang ada di 5 Benua yaitu Eropa, Amerika, Afrika, Australia serta Asia.
Untuk memahami Desain Pemodelan Grafis ada baiknya kita mengetahui kategori-kategori dari pemodelan grafis itu sendiri. Bahwasanya desain pemodelan grafis merupakan pemakaian objek seperti kata, gambar dan lain-lain yang dalam pembuatannya melibatkan pemikiran agar desain tersebut bernilai dan berharga bagi orang yang melihatnya. Objek yang dibuat berupa 3D dalam bentuk terlihat seolah-olah nyata. Kami berharap semoga animasi 3D Galeri 5 Benua ini kedepannya dikembangkan lagi dalam bentuk yang lebih menarik, bagus dan lebih nyata.











 






  

DAFTAR PUSTAKA








 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar